Gadget  

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana?

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: detik.net.id

Bagi penggemar fotografi, tentu sebelum membeli ponsel perlu memperhatikan kualitas kameranya. Saat ini sudah ada banyak brand yang menyematkan kualitas kamera bagus untuk mendukung berbagai kebutuhan masyarakat secara umum. bahkan tidak jarang dengan bermodalkan HP bisa menghasilkan gambar produk layaknya kamera profesional.

Daftar Ponsel yang Memiliki Kamera Bagus

Kamera menjadi hal paling penting yang perlu dipertimbangkan sebelum melakukan pembelian ponsel. Sebab perangkat elektronik tersebut lebih muda dibawa kemana-mana karena ukurannya kecil dan tidak begitu berat. Berikut ini akan diulas beberapa diantaranya:

1. Xiaomi Mi 10T Pro

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: okeguys.com

Ponsel yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 6,5 juta ini dibekali dengan spesifikasi mumpuni yaitu kamera ultra-wide 13 MP dan macro 5 MP. Di samping itu juga terdapat kamera selfie dengan kapasitas besar 20MP. Menariknya desain yang diusung begitu elegan meskipun cenderung simpel.

Xiaomi Mi 10T Pro didesain dengan dimensi 6,67 inci FHD+ didukung refresh rate 144Hz dan HRD10+. Ada beberapa keunggulan yang bisa pengguna dapatkan ketika menggunakannya berupa snapdragon 865 yang mendukung koneksi 5G, penyimpanan 128/256GB RAM 8GB, da baterai 5000 mAH dibekali fitur fast charging.

2. Samsung Galaxy Note 20 Ultra

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: detik.net.id

Brand satu ini memang telah sejak lama beredar di pasaran Indonesia dengan berbagai tipe yang mendukung berbagai kebutuhan penggunanya, salah satunya Galaxy Note 20 Ultra dengan kisaran harga Rp 14,2 Juta. Mengenai kualitasnya, Anda bisa mendapatkan kamera utama berukuran 108 MP dilengkapi sensor ISOCELL HM1.

Pada versi ini didukung 3 kamera pada bagian depan, dengan ukuran 12 MP untuk Ultra Wide dan telephoto juga 12MP dengan kemampuan 5x optical zoom. Sedangkan untuk bagian depan sekitar 10 MP dan sudah bisa digunakan untuk merekam video kualitas 4K pada 60 fps.

3. Motorola Edge+

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: jazz.or.id

Brand ponsel ini di Indonesia memang belum terlalu dikenal, namun pada varian Edge+, Anda bisa mendapatkan kapasitas kamera utama 108 MP yang telah mendukung perekaman video dengan kualitas 6K. Agar lebih sempurna, juga disematkan ultra wide 16 MP, telephoto 8MP, serta ToF 3D.

 Dengan layar OLED 6,7 inch FHD+ telah mendukung refresh rate 90 Hz, gorilla glass 5, dan HDR10. Dibekali snapdragon 86,5, penyimpanan 356, Ram 12GB, serta baterai 5000 mAH. Bagian belakangnya memadukan antara dua warna yang membuatnya terkesan tegas dan tentunya elegan.

4. Redmi Not 10 Pro Max

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: jurnalindonesia.co.id

Berbeda dari lainnya yang dibanderol Rp 5 juta ke atas, Redmo Note 10 Pro Max ini bisa Anda dapatkan dengan merogoh kocek sebesar Rp 4,1 juta. Meskipun cukup terjangkau, ponsel ini dibekali kamera 108 MP, bahkan produk ini mengandalkan ISOCELL HM2 dari Samsung sebagai kamera utamanya.

Seperti halnya ponsel masa kini, varian ini juga mengusung 4 kamera berkonsep unik. Jika kamera utamanya beresolusi 108 MP, bagian lainnya juga tidak kalah mendukung dengan rincian ultra-wide 8MP, macro 5MP, serta depth 2MP. Melihat spesifikasi tersebut, kemungkinan akan sangat mendukung untuk mendapatkan gambar berkualitas bagus.

5. Realme 8 Pro

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: kompas.com

Mengenai kisaran harga, varian keluaran Realme ini sama dengan Redmi Not 10 Pro Max.perbedaannya terletak pada kapasitas baterai yang menyematkan kapasitas 4500 mAH. Dengan didukung chipset snapdragon 720G dan dibekali RAM 6/8GB membuatnya semakin sayang untuk dilewatkan.

Adanya dukungan fast charging SuperDat 50W akan membuatnya lebih mendukung kegiatan Anda yang berkaitan dengan perangkat fotografi baik sebagai hobi maupun pekerjaan. Harganya sendiri tidak begitu mahal yaitu Rp 4,1 juta.

6. Samsung Galaxy S21 Ultra

Daftar Ponsel Yang Memiliki Kamera Bagus! Anda Pilih Mana? - RUANGUDARA.COM
source: kompas.com

Brand Samsung memang cukup sering mengeluarkan produk terbaru secara berkala dengan spesifikasi yang disesuaikan dengan target marketnya. Pada kameranya disematkan sensor ISOCELL M3 terbaru beserta dibekali chipset Snapdragon 888/exynos 2100.

Produk ini dibanderol dengan harga R 18,9 juta yang disematkan berbagai keunggulan untuk mendukung penggemar fotografi. Selain pada kameranya, komponen lainnya juga tidak kalah berkualitas salah satunya bagian layarnya berupa Dynamic AMOLED 2X 6,8 inch WQHD 120Hz.

Demikian penjelasan mengenai daftar ponsel yang memiliki kamera dengan kualitas bagus. Sebelum melakukan pembelian, alangkah lebih baiknya menyesuaikan budget terlebih dahulu untuk tujuan agar nantinya terpenuhi segala kebutuhan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *