Manfaat Kemajuan Teknologi di Dunia KulinerPerkembangan teknologi memang memberikan pengaruh besar kepada kehidupan manusia di sulur lini, termasuk dunia kuliner. Terdapat beberapa implementasi alat alat canggih dalam aktivitas masak masakan di tanah air yang merupakan kemajuan teknologi di dunia kuliner Indonesia.
Enam Manfaat Kemajuan Teknologi di Dunia Kuliner Indonesia
Wajah kuliner benar benar berubah sejak kehadiran teknologi. Kemudahan dalam mendapatkan makanan seperti hadirnya gofood dan grabfood membuat aktivitas di sektor ini berjalan lebih praktis dan efisien. Berkut enam manfaat hadirnya kemajuan teknologi di dunia kuliner indonesia :
1. Mengurangi Biaya Produksi

Kemajuan penggunaan teknologi di industri kuliner Indonesia efektif mengurangi biaya produksi secara signifikan. Penerapan aplikasi menu digital misalnya, dapat membuat konsumen memesan dan membayar hanya dari meja lewat kode barcode saja. Proses order dan penyajian jadi lebih ringkas.
Hal ini tentu sangat mengurangi biaya pembayaran karyawan bagian front-end atau waiters. Ada lagi penerapan cloud kitchen di mama beberapa perusahaan atau restoran bisa mendapatkan modal awal dan mengambangkan usaha makanannya lebih cepat, efektif, dan pastiannya efisien.
2. Scaling Bisnis Kuliner Lebih Cepat

Melakukan scalling bisnis di industri kuliner menjadi lebih mudah berkat bantuan teknologi. Scaling atau mengembangkan sebuah bisnis merupakan aktivitas penting yang mampu meningkatkan omset dalam berdagang. Penerapan sistem seperti learning manajemen atau laporan berkala sangat efektif.
Misalnya seorang pemilik usaha restoran menerapkan teknologi close loop marketplace, di mana teknologi ini dapat membuat pelaku usaha kuliner memudahkan proses suplai bahan baku. Cabang dari outlet pusat dapat secara mudah melakukan proses belanja bahan baku hingga ke tahap pembayaran.
3. Meningkatkan Jumlah Pelanggan Tetap

Kehadiran teknologi di industri kuliner Indonesia juga bisa menjaga loyalitas pelanggan. Hal ini terlihat dengan kehadiran teknologi sistem seperti POS berbasis CRM. Kedua fitur ini dapat membuat pelanggan tetap Anda menjadi royal dan memberikan manfaat lebih.
Penerapan sistem ini membuat pelanggan akan terus membeli produk kuliner Anda. Tidak hanya itu, beberapa dari customer juga bisa merekomendasikan berbagai makanan dan minuman terbaik dari tempatnya sering membeli. Hadirnya maintaining customer loyalty juga cukup memberikan dampak positif.
4. Aktivitas Branding Produk Lebih Massif

Kegiatan melakukan branding produk sangat penting dalam berbisnis khususnya kuliner. Hal ini semakin mudah dengan adanya sistem pengelolaan terpadu seperti pembuatan cash flow dari konsep Capturing New Opportunity. Proses branding dapat Anda lakukan lebih massive dan banyak.
Misalnya, terdapat sebuah restoran yang ingin menambah pendapatan dengan cara menampilkan berbagai produk di Instagram dan juga marketplace seperti shopee dan tokopedia. Jadi pembukaan cabang tidak melulu harus dengan cara konvensional seperti dahulu.
5. Mempertahankan Perkembangan Penjualan

Aktivitas pengelolaan strategi penjualan di industri kuliner Indonesia menjadi lebih mudah berkat kehadiran teknologi. Misalnya, analisa dari sistem POS di mana menampilkan data matrix sebuah menu untuk membuat Anda bisa meramu formula khusus agar kontribusi sales terus membaik.
Analisis dan laporan data dari sistem POS untuk usaha kuliner ini membuat Anda dapat mengelola kembali struktur profit terbaik dalam menjaga profit penjualan. Pengaturan ulang dan evaluasi kembali COGS dari menu yang jadi penjualan terbaik jadi informasi penting dalam menerapkan hal ini.
6. Menjadi Lebih Maju dan Berani Bersaing

Penerapan teknologi pada lini usaha Anda secara eksklusif mampu membuatnya terlihat lebih unggul. Misalnya restaurant atau cafe dengan penawaran teknologi lebih canggih tentu membuat para pelanggan merasa bila tempat ini sangat kribdel, mewah, terdepan, dan modern.
Kehadiran seperti pemesanan otomatis, pembayaran yang mudah, serta kehadiran aplikasi bersifat mobile dan desktop menjadi pemilik usaha restoran atau cafe terlihat sangat High Tech. Kesan modern ini dapat meningkatkan daya saing dan tentunya mendatangkan banyak pelanggan.
Demikian informasi mengenai manfaat kemajuan teknologi di dunia kuliner indonesia. Teknologi memang berkembang sangat pesat khususnya di industri kuliner. Memanfaatkannya dengan baik dapat meningkatkan penjualan dan mengurangi biaya operasional.