Games  

6 Game Android Jadul yang Masih Eksis dan Seru Dimainkan Sekarang

Game Android Jadul yang Masih Eksis
Source : cdn.medcom.id

Setiap tahunnya game android terus bermunculan. Persaingan ketat ini membuat tangan besar developer game bagaimana caranya untuk bisa mempertahankan eksistensi gamenya. Ada beberapa game android jadul yang masih eksis hingga sekarang dan tetap memberikan keseruan kepada gamers.

Inilah 6 Game Android Jadul yang Masih Eksis dan Seru Dimainkan Sekarang

Apabila ada sebuah game bisa bertahan di era sekarang dalam waktu cukup lama, berarti game tersebut sangat seru. Biasanya jika sebuah permainan di android sudah sepi peminat, kebanyakan akan hilang. Berikut adalah 6 game android jadul yang masih eksis dan seru Anda mainkan sekarang :

1. Game Jetpack Joyride

Source : i0.wp.com
Source : i0.wp.com

Jetpack Joyride merupakan salah satu game yang cukup menarik dengan genre Endless runner. Game buatan Halfbrick Studios ini memang sangat menarik dan seru terutama dari aspek grafisnya. Hampir semua gamers ketika memainkannya akan terpesona dengan grafis indahnya.

Baca Juga : 6 Game Keren untuk Apple Watch yang Layak Dimainkan

Sampai saat ini game jadul Jetpack Joyride masih orang nikmati dan mainkan. Dalam permainan ini, Anda sebagai pemain akan mengendalikan karakter anak laki laki. Karakter ini akan berada pada posisi terbang menggunakan jetpack, tugas pemain adalah melewati semua rintangan yang ada dalam game tersebut.

2. Game Clash of Clans

Source : supercell.com
Source : supercell.com

Game android jadul yang masih eksis dan seru selanjutnya adalah Clash of Clans. Permainan android satu ini memang sangat fenomenal dan berjaya sekali di zamannya. Clash of Clans sendiri merupakan game dari pengembang bernama Supercel yang pada kala itu mendapatkan kesuksesan besar.

Saat masa kejayaannya, game ini memang membuat para pengguna ponsel candu. Dalam game ini Anda harus membangun kota dan juga pasukan kemudian saling serang dengan pemain lain. Walaupun game bergenre strategi ini tidak seramai dulu, keberadaannya masih eksis dan kadang orang mainkan.

3. Game Angry Birds

Source : assets.reedpopcdn.com
Source : assets.reedpopcdn.com

Game android jadul yang masih eksis dan seru berikutnya adalah Angry Birds dari pengembang Rovio. Peraminanan ini memang sangat populer pada tahun 2009 dengan konsep simpel. Bahkan saking terkenalnya sampai ada rumah produksi yang membuatkan filmnya.

Awal peluncurannya game ini hanya tersedia di iOS, akan tetapi lama kelamaan mulai ada di platform lainnya seperti Android. Gameplay dari game ini cukup sederhana, pemain hanya perlu menembakan para burung yang sedang marah ini dengan cara mendragnya lewat tab android. Saat ini Angry Birds masih eksis dan sering orang mainkan.

4. Game Fruit Ninja

Source : global-uploads.webflow.com
Source : global-uploads.webflow.com

Game android jadul yang masih eksis dan seru lainnya ada Fruit Ninja dari Halfbrick Studios. Permainan ini juga sangat populer di masa awal awal game android mulai berkembang. Kehadiran Fruit Ninja membuat pengguna ponsel layar sentuh semakin senang.

Menariknya lagi game ini memiliki alur dan cara bermain sederhana, pemain hanya perlu menggeser geserkan layar ponsel untuk membelah berbagai buah yang muncul. Kesederhanaan dan kesetiaan dalam Fruit Ninja yang membuat banyak penggemarnya dan eksis hingga saat ini.

5. Game Temple Run 2

Source : play-lh.googleusercontent.com
Source : play-lh.googleusercontent.com

Temple Run 2 merupakan game buatan Imangi Studios yang rilis pada awal tahun 2013. Pemain ini jadi salah satu game android jadul yang masih eksis dan seru karena punya genre Endless Runner dengan konsep unik. Secara kasat mata memang game ini terlihat begitu begitu saja dan tak bisa tamat.

Baca Juga : 6 Idol Kpop Cowok Pernah Bertengkar, namun Sekarang Sudah Berdamai

Namun di masanya, banyak pengguna ponsel Android sangat tertarik memainkannya hingga berjam jam. Keseruaan game ini terletak pada cara Anda menghindari berbagai monster ketika sedang berlari. Game jadul ini terbukti sangat seru karena saat ini masih eksis dan banyak orang mainkan.

6. Game Subway Surfers

Source : images.tokopedia.net
Source : images.tokopedia.net

Subway Surfers merupakan game jadul android yang sampai saat ini masih banyak peminat. Permainan mobile satu ini cukup terkenal, hal ini terbukti pernah mencapai 1 miliar unduhan di Playstore. Game ini rilis tahun 2012.

Meskipun dari berbagai aspek, game ini sudah ketinggalan zaman, akan tetap sampai sekarang masih ada gamers yang memainkannya. Hal ini terbukti jika eksistensinya masih terjaga dan punya penggemarnya tersendiri.

Demikian informasi mengenai 6 game android jadul yang masih eksis dan seru Anda mainkan sekarang. Keberhasilan game game lawas ini bertahan menjadi bukti jika permainan ini sangat layak jaya di masanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *